Reses Dapil I, Kecamatan Cibinong Maksimalkan Penggunaan E-Commerce Sebagai Upaya Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi

Reses Masa Sidang III : Kecamatan Cibinong (Dapil I)

Cibinong – Kecamatan Cibinong merupakan ibukota pemerintahan Kabupaten Bogor, jadi tidak heran jika sekelas ibukota daerah memiliki berbagai keuntungan dari program-program yang dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Sebagaimana yang disampaikan oleh Camat kecamatan Cibinong, Rusliandy, S.STP, M.Si, ME yang mengatakan banyak azas manfaatnya yang di dapat oleh kecamatan Cibinong sebagai ibukota pemerintahan daerah.

“Ada beberapa program strategis Pemkab Bogor yang menguntungkan kecamatan Cibinong, salah satunya pembangunan Cibinong Raya sebagai pusat kegiatan penyelenggaraan Pemkab Bogor, serta sarana dan prasarana yang cukup memadai,” uajarnya.

Namun di balik azas manfaat yang didapatkan oleh kecamatan Cibinong, tidak terlepas dari permasalahan-permasalahan yang kerap kali menjadi pekerjaan rumah, baik permasalah dalam bidang lingkungan hidup, sosial-kemasyarakatan, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, UKM dan ketahanan pangan.

“Selain azas manfaat yang di dapat oleh kecamatan Cibinong. Tetapi di sisi lain, hal ini tidak terlepas dari permasalahan-permasalahan yang kerap kali terjadi dan menjadi pekerjaan rumah tersendiri bagi kecamatan Cibinong untuk segera diselesaikan. Diantaranya, permasahan di bidang lingkungan hidup, jika turun hujan sungai akan meluap dan terjadi banjir, khususnya di wilayah cibinong dan karadenan, serta permasalahan sampah, mengingat jumlah penduduk Cibinong yang sangat banyak, sehingga terjadi luapan volume sampah yang cukup tinggi, mengingat masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya. Kemudian permasalahan infrastruktur jalan kelurahan se-kecamatan Cibinong masih banyak yang rusak dan harus segera diperbaiki,” paparnya.

Lanjut Rusliandy, “Permasalahan lainnya datang pada bidang kesehatan, seiring menipisnya stock ketersedian Vaksin dan minimnya tenaga kesehatan yang kami miliki, membuat kami kesulitan untuk melakukan vaksinasi. Selain itu, dari bidang UKM banyak pedagang-pedagang kecil yang terkena dampak langsung dari adanya pandemi Covid-19. Sehingga banyak pedagang-pedagang kecil yang terpaksa gulung tikar akibat dampak pandemi ini,” kata Rusliandy saat menghadiri Reses masa sidang III secara virtual di kantor kecamatan Cibinong. Kamis, 12 Agustus 2021.

Menurut Rusliandy permasalahan-permasalahan yang terjadi di kecamatan Cibinong sedikit-demi-sedikit sudah bisa teratasi, dengan cara memaksimalkan potensi wilayah dan Sumber Daya Manusia (SDM) yang cukup sangat kreatif dan inovatif.

“Kami tidak lantas berdiam diri atas permasalahan-permasalahan yang menaungi kecamatan Cibinong, kami terus berupaya untuk keluar dari permasalahan-permasalahan tersebut dengan berkolaborasi dan bersinergi, dengan berbagai institusi, corporate, Karang Taruna yang tersebar di kecamatan Cibinong. Salah satunya melalui gerakan kepemudaan, kecamatan Cibinong berhasil membuat serta memaksimalkan e-commerce, yaitu model bisnis yang memungkinkan perusahaan dan individu membeli serta menjual barang dagangannya melalui internet atau online. Sehingga hal ini sedikit banyaknya bisa menjadi solusi untuk para pelaku UKM yang mengalami kesulitan berbisnis atau usaha di masa pendemi,” tuturnya.

Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bogor, H. Agus Salim, Lc sangat mengapresiasi langkah-langkah strategis yang dilakukan oleh warga masyarakat kecamatan Cibinong, yang mencoba keluar dari keterpurukan di masa pandemi seperti saat ini. “Kami sangat mengapresiasi terhadap langkah-langkah strategis yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan Cibinong maupun warga masyarakat kecamatan Cibinong, yang tidak berputus asa dalam kondisi pandemi seperti saat ini, terus berupaya keluar dari keterpurukan, khususnya pada sektor ekonomi dan UKM kami sangat mengapresiasi ide-ide kreatif dan inovatif yang telah dilakukan oleh organisasi kepemudaan maupun Karang Taruna untuk bisa keluar dari keterpurukan dalam upaya pemulihan ekonomi,” jelasnya.

Agus Salim, Lc tidak lupa mengucapkan permohonan maaf kepada warga masyarakat kecamatan Cibinong, jika aspirasi dan usulan-usalan pada Musrenbang maupun Reses tahun sebelumnya belum dapat terealisasi di tahun 2021 ini, dikarenakan dengan situasi dan kondisi pandemi seperti saat ini banyak program-program yang belum teralisasi akibat refocusing, sehingga anggaran-anggaran daerah banayak dipergunakan untuk penanggangan covid-19. Namun DPRD Kabupaten Bogor, khususnya Dapil I akan terus berjuang hingga seluruh aspirasi dan usulan-usulan dari warga masyarakat Cibinong dapat menjadi prioritas dan segera direalisasikan.

Humas, Protokol dan Publikasi

Media Center Sekretariat DPRD Kabupaten Bogor